Categories
Poem and Prose Uncategorized

Pesan dari Seorang Saphiosexual

Teruntuk,
Rumput yang mengembun pada sepertiga malam
Terkutuk,
Rindu yang biru menjadi lebam

Gila!
Tidak pernah saya begini kurang ajar
Basorexia telah memenuhi kepala,
hati, juga pembuluh darah sampai ujung jempol kaki
Persis virus yang menggerogoti akal sehat

Saya mengaku
Saya cuma mau mengulum bibirmu itu
Lembab hingga  terjerembab
Saat kamu berteori sarat arti
Memainkannya seperti tanah liat
Diotak-atik, otak-atik
Sampai jadi tiga dimensi, diplintir
Dikonseptualisasikan

Saya cuma mau dada bidangmu itu
Didekap hingga pengap-megap
Saat gemuruh jantungmu makin bising
Manakala bilang semua korporat tai kucing!
Persetan pembangunan, matamu memicing

Saya mau tenggelam dalam matamu
Mata yang berbahaya
Tersesat, berenang; mengapung-apung
Manakala matamu mengenang
Sosok penyair terdidik; pemilik sah pena
Dengan imajinasi lintas dimensi

Rasanya saya mau menubrukmu
Memburumu dengan birahi sedalam palung

Saya mau sembunyi dalam hangatmu
Memanas bersama canda sarkastikmu
Sampai benar-benar terbakar

Gelap telah kita habiskan dengan sphallolalia
Habis dua bungkus kretek penuh, asapnya mengepul
Bersenggama dengan udara
Menjadi bahasa nihil  aksara

Bahumu berguncang
Ingat kretekmu itu hasil ekploitasi kelas pekerja

Lalu
Hari sudah pagi….

Saya tidak damba apalagi
Selain hadirmu dalam ketidakpastian
Rumit dalam chaos
Dilebur….

Firdhaussi
Jakarta Selatan, 20 Mei 2016


Glosarium:

Saphiosexual: Sapioseksual adalah sebutan bagi orang-orang yang menganggap kecerdasan sebagai aspek paling berharga dalam hubungan asmara, atau dapat juga diartikan sebagai preferensi atau ketertarikan (secara seksual) berdasarkan intelegensia.

Basorexia: Basoreksia adalah kata yang mendefinisikan perasaan yang kuat (ingin sekali) mencium seseorang.

Sphallolalia: Sphallolalia diartikan sebagai sebuah kondisi dimana terjadi percakapan antara dua orang (atau lebih) yang penuh rayuan, genit dan seolah berlangsung secara terus menerus atau tidak habis-habis. Biasanya percakapan ini tidak memiliki topik atau kesepakatan yang spesifik.

Chaos: Chaos menjelaskan sebuah kondisi yang kisruh, kacau, dan sulit diatasi.

Feature image: Outspoken

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s